Murah Meriah! Ini Resep Nasi Kucing Ala Angkringan

Nasi kucing yang sering disebut sebagai sego kucing dalam Bahasa Jawa ini merupakan makanan yang berasal dari Yogyakarta dan Semarang. Dinamakan nasi kucing karena sajian ini memiliki porsi serba sedikit. Isinya hanya terdiri dari nasi, ikan teri, tempe, dan sambal yang dibungkus daun pisang.

Selain ikan teri dan tempe, ada pula jenis lauk lain yang kerap disajikan bersama nasi kucing. Mama bisa menemukan nasi kucing dengan lauk telur, ayam, bahkan daging suwir. Nasi kucing sangat populer karena bisa langsung disantap dalam sekali suapan.

Variasi dari resep nasi kucing ini adalah sego macan yang memiliki ukuran tiga kali lebih besar. Biasanya, sego macan atau nasi macan disajikan dengan nasi yang dibakar, sayuran, dan juga lauk. Seperti halnya resep nasi kucing ala angkringan, sego macan juga dibungkus daun pisang yang menambah nikmat aromanya.

Berikut ini resep nasi kucing yang murah meriah dan mudah dibuat untuk Mama coba sendiri di rumah.

Ini Resep Nasi Kucing Murah Meriah Ala Angkringan

Bahan-Bahan:

  • 400 gr nasi putih
  • Daun pisang secukupnya

Bahan Lauk Kering Tempe:

  • 300 gr tempe, potong tipis berbentuk seperti korek api, kemudian goreng kering
  • 5 siung bawang merah, iris halus
  • 3 siung bawang putih, iris halus
  • 2 cm lengkuas, iris halus
  • 5 buah cabai merah, iris serong
  • 4 sdm gula merah, sisir halus
  • 50 ml air
  • 2 sdm minyak goreng
  • Garam secukupnya

Bahan Balado Teri:

  • 150 gr ikan teri yang digoreng kering
  • 2 sdm minyak goreng
  • 5 buah cabai merah
  • 2 siung bawang putih
  • 5 siung bawang merah
  • 2 cm lengkuas
  • Gula dan garam sesuai selera
  • Sambal terasi

Haluskan semua bahan, kecuali ikan teri, sambal terasi dan minyak goreng.

Cara Membuat:

  • Langkah pertama adalah membuat kering tempe terlebih dulu. Tumis bawang putih, bawang merah, cabai, dan juga lengkuas hingga harum. Kemudian, tuangkan air, masukkan gula merah hingga berserabut.
  • Masukkan tempe dan tambahkan garam. Aduk merata, kemudian koreksi rasa, dan tiriskan.
  • Langkah kedua membuat balado teri yang dimulai dengan memanaskan minyak di atas penggorengan. Tumis semua bumbu halus hingga harum dan matang. Masukkan ikan teri, tambahkan gula dan garam.
  • Aduk terus sampai bumbu meresap dan rata.
  • Siapkan daun pisang yang sudah dibersihkan, isi dengan sedikit nasi. Tambahkan kering tempe dan juga balado teri, serta sambal terasi. Bungkus dan lipat ke bawah dengan sederhana.
  • Nasi kucing ala angkringan siap disajikan.

Resep nasi kucing murah meriah ala angkringan di atas mudah untuk dipraktekkan bukan? Jadi, tunggu apalagi, Ma, segera siapkan bahan dan mulailah memasak.

Baca Juga:

Jika Mama ingin curhat atau berbagi pengalaman menarik lainnya, Mama boleh mempublikasikannya melalui Ruang Mama SpeedCash. Caranya cukup mudah, klik saja tombol di bawah ini.

Tombol Daftar Sekarang

About Author

lisa
lisa

Mama muda yang hobinya curhat

Leave a Reply