Tak sedikit orang yang belum paham tentang cara hidup sehat, baik secara fisik maupun mental. Padahal, hidup sehat dan bahagia merupakan kunci utama agar panjang umur. Ini berarti, semakin bahagia seseorang maka semakin besar pula kemungkinannya untuk hidup lebih lama bersama orang-orang terkasih.Berikut cara menerapkan hidup sehat
Ada beberapa cara sederhana yang bisa Mama lakukan demi hidup yang lebih baik, salah satunya menerapkan pola hidup sehat. Berikut ini panduan memulai pola hidup sehat yang bisa Mama lakukan sendiri di sela rutinitas sehari-hari menurut SpeedCash:
Cara hidup sehat dengan beberapa langkah sederhana
1. Perbanyak Minum Air Putih
Mama pasti tahu kan kalau sekitar 60 persen komposisi tubuh kita adalah air? Nah, setiap hari cairan tubuh ini terus berkurang melalui keringat, urin, dan bahkan setiap kali Mama bernapas, lho. Oleh karena itulah, mengapa Mama harus memastikan bahwa kebutuhan akan cairan tubuh ini terpenuhi dengan baik setiap harinya.
Memastikan asupan cairan tubuh terpenuhi dengan baik bukan hanya untuk mencegah dehidrasi saja. Ini juga jadi cara ampuh agar Mama tidak mengonsumsi minuman tinggi gula dan membiasakan gaya hidup sehat setiap hari.
Sebaiknya, bawalah botol minum sendiri ke mana pun Mama pergi atau masukkan ke dalam tas agar Mama tidak lupa membawanya. Selain itu, Mama juga wajib menyediakan air minum di meja kerja ataupun kamar tidur.
2. Bijak dalam Memilih Makanan sebagai Asupan Nutrisi Tubuh
Makanan jelas memengaruhi bagaimana tubuh bekerja. Oleh sebab itu, penting bagi kita untuk memperhatikan setiap makanan yang dikonsumsi setiap hari sebagai salah satu cara hidup sehat. Pastikan juga kalau makanan tersebut telah memenuhi prinsip gizi seimbang.
Mama tidak boleh bergantung dengan satu jenis makanan pokok saja. Coba ganti makanan pokok sehari-hari dengan ubi, jagung, kentang, atau mie. Perhatikan juga porsi makanan untuk mencegah Mama mengalami kegemukan dan serangan penyakit kronis, serta perbanyak penggunaan bahan-bahan makanan alami.
Selain memilah makanan untuk dikonsumsi, Mama juga harus bijak lho ketika mengolahnya. Hindari sebisa mungkin mengolah makanan dengan cara digoreng. Sebaiknya, olah makanan dengan cara yang lebih sehat seperti dikukus, direbus, atau ditumis.
3. Jauhi Stres
Stres seringkali menjadi masalah utama yang mengganggu kesehatan tubuh. Ketika Mama merasa stres, maka semua sistem tubuh akan meresponnya dengan cara yang berbeda. Stres yang bersifat kronis bisa berdampak secara keseluruhan pada kesehatan.
Jadi, berusahalah sebisa mungkin untuk menghindari atau mengurangi segala hal yang bisa memicu stres. Ini merupakancara hidup sehat yang paling tepat. Berhenti sebentar dari segala rutinitas yang sedang Mama kerjakan merupakan hal yang lumrah.
Ketika Mama sedang merasa tertekan, cobalah untuk berdiam sejenak di tempat yang sepi untuk menenangkan diri. Mama juga bisa melakukan beragam aktivitas lain yang disenangi, seperti menulis jurnal, membaca, atau bermain dengan anak-anak di taman. Intinya, buat diri Mama senyaman mungkin agar stres tak lagi mendekat.
4. Kurangi Konsumsi Gula
Cara hidup sehat selanjutnya adalah mengurangi konsumsi asupa gula. Aneka makanan manis seperti es krim, cupcake, ataupun brownies memang seringkali menggoda lidah. Namun, ada baiknya jika Mama mulai mengurangi atau menghindari asupan gula berlebih mulai hari ini.
Tentu saja ini dilakukan bukan tanpa alasan yang jelas. Asupan gula yang terlalu tinggi bisa memicu timbulnya penyakit diabetes. Jika tubuh terserang diabetes, maka akan lebih rentan terkena beragam penyakit kronis lain di kemudian hari, seperti stroke dan jantung.
Cara menerapkan trik satu ini tidak perlu tergesa-gesa kok, Mam. Jika biasanya Mama minum kopi menggunakan dua sendok gula, maka sekarang cobalah hanya satu sendok saja. Setelah terbiasa, Mama bisa menghilangkan asupan gula sama sekali dalam secangkir kopi yang Mama minum setiap harinya.
5. Olahraga Setiap Hari
Cara hidup sehat paling sederhana adalah berolahraga setiap hari. Olahraga tak harus selalu pergi ke gym. Mama bebas melakukan berbagai jenis olahraga yang memang disukai, seperti berenang ataupun bersepeda.
Jika Mama aktif bergerak, maka tubuh akan berusaha untuk membakar kalori yang mengendap di dalamnya. Lebih dari itu, hal ini juga membantu dalam mengalirkan lebih banyak oksigen ke dalam sel tubuh sehingga membuatnya tetap sehat. Jadi jangan heran, jika setelah olahraga atau melakukan aktivitas fisik lainnya, Mama akan merasa jauh lebih bugar.
Bagi Mama yang bekerja kantoran mungkin tak punya banyak waktu untuk berolahraga. Namun, Mama tetap bisa melakukan berbagai aktivitas fisik sederhana demi memastikan tubuh tetap bergerak bebas.
Misalnya saja, ketika menuju ruangan kantor, cobalah untuk memilih naik tangga daripada naik lift maupun eskalator. Mama juga bisa meluangkan sedikit waktu di sela padatnya rutinitas kantor untuk sekadar berjalan-jalan atau naik turun tangga.
Percayalah, Mam, terkadang dengan suatu perubahan kecil dalam rutinitas sehari-hari bisa membantu menjadi lebih aktif dan konsisten berolahraga.
6. Tidur Cukup
Mengatur asupan nutrisi tubuh dengan makan makanan bergizi dan juga rajin olahraga tentu akan sia-sia jika Mama tidak cukup tidur. Para ahli berpendapat, tidur merupakan kebutuhan paling mendasar bagi setiap manusia untuk menuju gaya hidup sehat.
Tak bisa dipungkiri, tidur telah menjadi sebuah fondasi di mana pikiran dan tubuh yang sehat terbentuk dengan baik. Jika fondasi ini goyah, maka tentu saja berdampak pada kesehatan Mama secara keseluruhan. Mulai dari selera makan, fungsi kekebalan tubuh, suasana hati, energi, sampai berat badan Mama.
Idealnya, durasi tidur bagi orang dewasa adalah sekitar 7-9 jam per malam. Jadi, pastikan kalau setiap malam Mama bisa tidur setidaknya dalam waktu tersebut, ya!
Coba pahami lebih lanjut tata cara menerapkan hidup sehat di atas demi kualitas hidup yang lebih baik. Selain itu, Mama juga perlu meningkatkan kebersihan tubuh dan lingkungan sekitar agar semua usaha yang telah dilakukan tidak sia-sia. Jika tubuh bersih, lingkungan terawat dan rapi, pastinya menambah kebahagiaan dan rasa nyaman, bukan??
Mama ingin berbagi cerita ataupun curhat? Publikasikan saja cerita tersebut melalui Ruang Mama SpeedCash. Caranya mudah saja, Mama cukup klik tombol di bawah ini.
Artikel terkait pola hidup sehat bermanfaat sekali. Menjalani gaya hidup sehat adalah hal yang sangat penting untuk mencegah penyakit. Salah satu langkah yang dapat Anda pertimbangkan adalah berkonsultasi dengan Dokter Jantung terbaik dan berpengalaman yang siap memberikan perawatan untuk masalah jantung Anda.