Salah satu menu masakan warisan kuliner nusantara adalah semur daging. Masakan ini bercitarasa tinggi hasil campuran beraneka macam rempah khas nenek moyang leluhur. Umumnya, semur daging diolah menggunakan kecap manis dengan kuah agak encer.
Namun kini, semur daging telah dimodifikasi sedemikian rupa menjadi beragam variasi yang tak kalah lezat. Bahkan, menu satu ini sudah dikenal hingga mancanegara, lho!
Jika Mama tak suka kuah yang encer, Mama juga bisa membuat semur daging berkuah kental. Sesuaikan saja resep semur daging ini dengan selera Mama dan keluarga. Meski begitu, rasanya tetap sama-sama enak dan cara membuatnya pun tidak begitu sulit.
Tak hanya daging, isian semur juga bisa ditambah dengan tahu, kentang, soun, ataupun telur. Daging sapi juga bisa diganti dengan daging ayam maupun kambing. Sesuaikan bahan utama semur dengan ketersediaan yang ada sehingga Mama pun bisa mengolah resep semur daging ini di rumah.
Demi mendapatkan hasil daging yang empuk sempurna, lebih baik rendam dulu sebelum mengolahnya. Mama bisa menggunakan air mendidih, campuran gula jawa, ataupun dibungkus dengan daun pepaya. Perlu Mama ketahui, resep semur daging ini sangat cocok disajikan sebagai menu sarapan, makan siang, ataupun makan malam.
Berikut SpeedCash sajikan resep semur daging yang bisa Mama coba buat sendiri di rumah. Simak, ya!
Resep Semur Daging Sapi Sederhana
Bahan-bahan:
- 500 gr daging sapi, iris tipis sesuai selera
- 6 sdm kecap manis
- 750 ml air
- 50 gr tomat, potong kotak-kotak
- 4 butir cengkih
- 4 cm kayu manis
- Minyak goreng secukupnya
- Bawang goreng secukupnya
Bumbu halus:
- 4 siung bawang putih
- 7 siung bawang merah
- 4 butir kemiri
- 1 sdt merica bubuk
- ¼ sdt pala bubuk
- 2 sdt garam
- ½ cm jahe
Cara membuat:
- Panaskan minyak di penggorengan, tumis bumbu halus sampai harum
- Masukkan potongan daging, masak hingga berubah warna, kemudian tambahkan kecap manis dan air. Aduk sebentar
- Tambahkan tomat, cengkih, dan kayu manis. Masak menggunakan api kecil sampai daging benar-benar empuk dan kuah mengental
- Matikan api dan angkat, kemudian tuang ke piring saji
- Semur daging siap dihidangkan dengan taburan bawang goreng
Resep semur daging di atas benar-benar sederhana kan, Ma? Meski begitu, rasanya tetap tak kalah lezat kok dengan buatan restoran. Dijamin, keluarga di rumah pasti senang menikmatinya.
Baca Juga:
Mama ingin curhat atau berbagi pengalaman seru lainnya? Yuk, bagikan cerita Mama melalui Ruang Mama SpeedCash. Caranya cukup mudah kok, klik saja tombol di bawah ini.
Leave a Reply