Apakah Mama termasuk satu di antara sekian banyak orang yang tidak tahu perbedaan margarin dan mentega? Mungkin kenal, tapi seringnya tertukar atau justru keliru sama sekali. Tak heran, karena memang masih banyak yang salah pengertian soal margarin dan mentega ini.
Meski sekilas terlihat sama, namun ternyata keduanya sangat berbeda lho, Mam. Belum lagi jika mendengar istilah butter dan roombutter. Dijamin pusing untuk menjelaskan tiap detilnya satu per satu.
Nah, agar Mama bisa lebih jelas mengetahui perbedaan margarin dan mentega, lebih baik simak dulu penjelasan berikut ini.
Ternyata Ini Perbedaan Margarin dan Mentega
Margarin
Margarin atau margarine biasanya terbuat dari lemak nabati yang berasal dari kelapa sawit. Minyak kelapa ini akan melalui sejumlah proses hidrogenasi, yaitu mengubah bentuk cair menjadi padat melalui bantuan hidrogen.
Jika dilihat dari segi teksturnya, margarin terasa lebih keras dari mentega dengan daya emulsi yang lebih kuat. Apabila dibandingkan melalui aroma, maka margarin memiliki aroma yang memang tidak sewangi mentega.
Mentega
Tahukah Mama, yang sering kita sebut sebagai butter sebenarnya adalah mentega, bukan margarin. Mentega adalah salah satu bahan makanan yang mengandung minimal 80 persen lemak susu sapi. Berbeda dengan margarin, mentega bertekstur lebih lembut dan gampang mencair, meski diletakkan di ruangan bersuhu normal.
Mentega memiliki aroma yang lebih harum karena terbuat dari susu. Rasanya pun gurih dan berwarna lebih pucat ketimbang margarin.
Meski demikian, mentega juga ada yang tawar lho. Salah satu contoh yang ada di pasaran yaitu unsalted butter.
Roombutter
Istilah roombutter berasal dari Bahasa Belanda ‘roomboter’ yang berarti mentega. Jadi, sebenarnya roombutter sama persis dengan mentega atau butter yang ada di pasaran.
Bedanya hanya ada di kualitas mentega itu sendiri sehingga harganya terbilang jauh lebih mahal. Biasanya, roombutter memiliki tekstur super lembut dengan aroma yang lebih manis. Tak heran, jika bahan satu ini seringkali dijadikan campuran bahan kue premium.
Sekarang sudah jelaskan, Mam apa perbedaan margarin dan mentega? Dijamin, mulai sekarang Mama tidak akan salah pakai lagi.
Mama mau curhat atau punya pengalaman seru lainnya? Bagikan saja cerita tersebut melalui Ruang Mama SpeedCash. Caranya, klik tombol di bawah ini.
Leave a Reply