Transfer dari BCA ke DANA telah menjadi salah satu kebutuhan penting bagi kedua pengguna platform itu yang ingin memindahkan dana secara mudah dan cepat. DANA adalah salah satu aplikasi dompet digital yang populer di Indonesia, yang memudahkan berbagai transaksi non-tunai mulai dari pembelian, pembayaran tagihan, hingga transfer uang.Untuk mengatahui bagaimana cara transfer BCA ke DANA kamu bisa praktekkan langkah berikut ini.
Proses Transfer BCA Ke DANA Yang Paling Cepat
1. Buka Aplikasi BCA Mobile
Pastikan Anda sudah mengunduh aplikasi BCA Mobile dan login dengan menggunakan User ID serta PIN yang valid.
2. Pilih Menu m-BCA
Pada halaman utama aplikasi BCA Mobile, pilih opsi m-BCA yang akan membawa Anda ke berbagai layanan transaksi.
3. Pilih m-Transfer
Setelah masuk ke menu m-BCA, pilih opsi m-Transfer untuk melanjutkan ke proses transfer uang.
4. Tambahkan Rekening Tujuan
Pilih Daftar Transfer dan tambahkan rekening tujuan baru. Masukkan nomor virtual account DANA dengan format 8809 + Nomor HP yang terdaftar di DANA. Misalnya, jika nomor HP Anda adalah 08123456789, maka nomor virtual account-nya adalah 880908123456789.
5. Masukkan Nominal Transfer
Setelah rekening tujuan ditambahkan, masukkan nominal transfer yang ingin Anda kirim ke akun DANA. Pastikan nominal tersebut sesuai dengan kebutuhan Anda dan cukup untuk menutupi biaya transaksi (jika ada).
6. Konfirmasi dan Masukkan PIN
Periksa kembali detail transaksi, pastikan semuanya benar, lalu masukkan PIN m-BCA untuk menyelesaikan transaksi.
7. Transfer Berhasil
Setelah memasukkan PIN, transfer akan segera diproses dan saldo akan langsung masuk ke akun DANA Anda.
DANA adalah aplikasi dompet digital yang menyediakan layanan pembayaran dan transfer uang secara online. Dengan DANA, pengguna dapat melakukan berbagai transaksi secara mudah tanpa harus membawa uang tunai. Aplikasi ini bekerja sama dengan berbagai bank dan platform pembayaran untuk memudahkan transaksi, salah satunya adalah Bank Central Asia (BCA).
Baca Juga : Begini cara transfer OVO ke DANA paling cepat dan praktis
Melakukan transfer dari BCA ke DANA biasanya dikenakan biaya administrasi yang bervariasi, tergantung pada kebijakan bank dan platform yang digunakan. Umumnya, biaya transfer berkisar antara Rp 500 – Rp 6.500 per transaksi. Pastikan untuk memeriksa biaya tersebut sebelum melakukan transfer agar tidak ada kejutan dalam jumlah saldo yang dipotong.
Setiap kali melakukan transfer dari BCA ke DANA, ada batasan nominal yang perlu diperhatikan. Batas minimal transfer biasanya adalah Rp 10.000, sedangkan batas maksimalnya dapat mencapai Rp 10.000.000 per hari, tergantung dari jenis akun dan layanan yang Anda gunakan di BCA. Untuk transaksi yang lebih besar, pastikan akun DANA Anda sudah terverifikasi secara penuh.
Sebetulnya sangat mudah sekali untuk kirim uang dari BCA ke Dompet digital DANA, karena sekarang sudah ada aplikasi alternatif yang bisa menghemat biaya admin, jadi ketika kamu transfer ke e wallet seperti DANA maka tidak dipungut biaya admin, kamu mungkin bisa coba pakai SpeedCash sebagai dompet digital. Untuk menggunakan SpeedCash juga sangat mudah kamu tingga download melalui playstore atau appstore atau bisa juga kamu download melalui link dibawah ini.
Leave a Reply