Serangan Virus corona 2019-NCov di Wuhan China saat ini sudah menyebar ke beberapa negara di dunia.
Antara lain seperti Negara China, Jepang, Korea, Vietnam, Singapura, Australia, Malaysia, Kamboja, Thailand, Nepal, Sri Lanka, Amerika Serikat, Kanada, Perancis dan Jerman.
Dengan menyebarnya virus tersebut, masing-masing negara terus meningkatkan penanganan dan upaya pencegahan.
Menurut WHO sampai saat ini (3 Maret 2020) Akibat dari menyebarnya coronavirus tersebut di china sudah ada sekitar 2946 orang meninggal dunia, 80304 terinfeksi dan terkonfirmasi terkena kasus virus korona.
Sedangkan total dikonfirmasi yang sudah menyebar di seluruh dunia sekitar 90870 orang, termasuk China.
Penemuan Virus Corona Oleh Dr. Ali Mohamed Zaki di Arab Saudi
Banyak yang mengatakan virus ini sudah ditemukan pada Oktober 2012 oleh ilmuan mesir Dr Ali Mohamed Zaki. Tepatnya saat menangani kasus seseorang yang terindikasi terkena corona virus di Arab Saudi.
Namun Faktanya Virus yang ditemukan Dr. Ali Mohammed Zaki bukanlah Corona tetapi MERS (sumber: liputan6)
Sebagai pengingat pentingnya upaya pencegahan, pahami terlebih dahulu apa itu coronavirus, ciri-cirinya seperti apa dan cara mencegahnya bagaimana. hal ini dimaksudkan supaya Anda terhindar dari virus tersebut.
Berikut uraiannya:
Apa Itu Virus Corona?
Menurut Wikipedia, Virus Corona adalah virus dari familia coronaviridae yang dapat menyebabkan penyakit pada burung dan mamalia (termasuk manusia).
Virus yang berbentuk menyerupai mahkota ini mulanya memang menyerang pada hewan-hewan saja. Namun semakin lama virus tersebut berevolusi hingga bisa menyerang manusia.
Biasanya virus ini menginfeksi paru-paru, melalui udara yang terhirup oleh hidung dan mulut sehingga masuk ke dalam saluran pernafasan.
Penyebab Coronavirus
Seperti yang telah dilansir Centers for Disease Control and Preventation, bahwa Coronavirus masih dalam satu keluarga virus MERS dan SARS, dimana virus ini berasal dari hewan kelelawar.
Ciri-ciri atau Gejala Orang Terinfeksi Corona
Menurut WHO, Berikut merupakan beberapa gejala coronavirus dari wuhan china
- Pusing
- Gangguan pernafasan (Nafas Pendek dan sulit bernafas)
- Batuk
- Demam Tinggi
- Gagal Ginjal
Cara Mencegah Virus Corona
Langkah yang tepat sebelum terlambat Anda diwajibkan untuk menjaga kesehatan masing-masing secara pribadi, berikut langkah tepat guna mencegah coronavirus:
- Hindari kontak langsung dengan orang yang mengalami gejala flu
- Hindari kontak langsung dengan hewan liar atau ternak tanpa alat pelindung
- Tutup mulut saat batuk dan bersin
- Gunakan masker saat bepergian ke tempat umum
- Rutin cuci tangan menggunakan sabun dengan air mengalir
- Rajin Olahraga dan istirahat yang cukup
- Konsumsi Gizi seimbang, perbanyak buah dan sayur
- Masak daging dan telur hingga matang
Nah, itu dia penjelasan lengkap mengenai virus corona di Wuhan provinsi Hubei China. Yuk mari terapkan hidup sehat supaya bisa terhindar dari bahaya penyakit tersebut.
Leave a Reply